Muaraenim.sumsel.today – Penjabat (PJ) Bupati Muara Enim, H Ahmad Rizali MA, saat ini masih disibukkan dengan berbagai tugas negara yang diembannya sebagai Penjabat Bupati. Meskipun jadwal pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim sudah semakin dekat, Rizali belum memberikan keputusan terkait keikutsertaannya dalam kontestasi Pilkada serentak yang akan digelar pada November 2024 mendatang.
Banyak pihak mengharapkan kepastian dari Ahmad Rizali mengenai pencalonannya. Sebelumnya, Rizali disebut-sebut akan turut serta dalam Pilkada serentak tersebut dan berpasangan dengan Hj Shinta Paramitha, yang akrab dikenal sebagai “Al Shinta”. Pasangan ini diharapkan dapat membawa perubahan dan kemajuan bagi Muara Enim.
Namun hingga saat ini, Ahmad Rizali belum memberikan kepastian mengenai pencalonannya. “Saat ini, saya masih fokus menjalankan tugas-tugas sebagai PJ Bupati Muara Enim. Mengenai Pilkada, saya belum bisa memberikan keputusan,” ujar Ahmad Rizali, Selasa (12/06/2024,ketika di konfirmasi media ini.
Ketidakpastian ini tentu menjadi perhatian banyak pihak, mengingat peran penting seorang bupati dalam menentukan arah pembangunan dan kesejahteraan daerah. Para pendukung dan masyarakat luas masih menunggu keputusan Rizali yang dinilai memiliki kapabilitas dan pengalaman yang cukup untuk memimpin Muara Enim.
Dalam beberapa minggu ke depan, diharapkan ada kejelasan mengenai langkah politik yang akan diambil oleh Ahmad Rizali. Sementara itu, persiapan Pilkada di Muara Enim terus berjalan, dengan partai politik dan calon-calon lain yang mulai bergerak aktif untuk mempersiapkan diri menghadapi kontestasi politik yang akan datang.